Langsung ke konten utama

Kontroversi

Murka. Jengah. Dan Bara!
Sontak
Langit terbelalak
Matahari, Bulan, Bintang. Beku. Kehilangan jernih suara

Burung-burung tercenung
Air danau tertenung. Siapa mengira? Siapa menduga?
Siapa menerka?

Berjuta pasang mata manusia baru saja terbuka
Ketika lembaran koran langganan
Melayang, menimpuk pintu teras rumah mereka
Headline: Pembantaian Puluhan Warga, Mesuji Berdarah
Sorot kamera menggantikan tatapan Tuhan
Bergerak ke seberang; berharap temukan kebenaran
Kontan
Kita lupa pada gejolak di Senayan
Kontan
Kita lupa akan gaduhnya Istana
Seketika itu kita terbelah: antara percaya dan memustahilkannya


Angin bercerita
Niskala tragedi berdarah
Membenih tujuh belas tahun silam
Ketika Bento Keparat masih bertahta
Dan Tuhan dilipat-lipat di laci meja

Angin juga berkata
Niscaya anyir prahara
Terpahati di atas rimba
Ketika mesin-mesin culas pertama kali menggegas
Dan pribumi dikebiri menjauh dari bumi kelahiran mereka
Maka itu juga
Seratus juta manusia bertanya:
Kulminasikah?


Cemara-cemara berkisah
Seratus juta do'a berhamburan setiap malam
Cemara-cemara berkisah
Seribu juta sumpah mengutuki, menghujati
Dan
Hari-hari menjadi begitu nisbi
Hari-hari menjadi begitu sunyi
Ketika mereka dicekam belati dan sembilu berduri
Kita asyik dengan isu dan skandal tak berhati
Kita dipermainkan kekuasaan
Digoyang teka-teki konspirasi yang membingungkan
Sementara
Seratus juta manusia bertanya:
Kapan datangnya cahaya?


Kini. Entah berapa hari pasti
Sejak marah berkobar pertama kali
Aku. Di sudut kamar yang sepi
Duduk memandangi berita di alam maya
Mesuji. Rimba. Kuasa. Dan darah
Menjadi lingkaran setan yang mengerikan
Menjadi kekalutan yang berkepanjangan

Maka
Ketika alur terbelah
Dan opini nyaris dijadikan fakta
Aku berkata:
Cukup kontroversi sampai di sini


Karena
Matahari masih hangat
Dan bulan masih ayu dengan pelukannya yang erat
Haruskah kita biarkan mereka terbabat?

Padamu aku bertanya...

*Didedikasikan kepada korban Tragedi Mesuji

Sumber Berita: JPNN.Com, Kompas Online, dan berita terkait lainnya
Sumber Foto: Kompasiana

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Balada Modem Smart(un)fren

Proses Talak 2 1/2(ノಠ益ಠ)ノ KALI ini, secara tegas, secara nyata, dan dengan kesadaran diri yang penuh saya harus mengatakan hal ini : Jangan terbujuk iklan dan jangan terpaku harga! Banyak produk-produk berharga murah bertebaran di sekitar kita. Sepatu, baju, tas, perkakas. Belum lagi ponsel, laptop. Terakhir, Modem . Wow! Di -bold , kek. Hehehe... Yup. Kali ini saya akan mengangkat sebuah realita yang cukup serius. Sebuah contoh nyata (indikasi) kejahatan korporasi yang (sepertinya) tengah terjadi dan saya alami. What is it? Sejarah dengan kesaksiannya yang ada mencatat (cieeeee..... Hehehe...), usaha cek pulsa yang saya lakukan berkali-kali pada 19 Juni 2012 sejak pukul 20.57:42 baru membuahkan hasil pada pukul 22.16:24 dengan sebuah SMS balasan dari 999 yang berisi : "Pulsa Anda Rp. 15,000 berlaku s/d 06/06/2013. Dgr lagu top, hub 357. Rp6rb/30hr." Alhamdulillah. Masih ada. Kirain udah habis atau apa gitu soalnya Modem Smartfren yang katanya anti lelet kok malah ...

Duka dan Luka

Siapa sangka :                         di balik surya tak ada mega? Siapa duga :                        malam purnama kan selamanya? Yang mampu kita cerna :                        kisah hari ini takkan sama esok hari                        Bersiaplah untuk tawa                        Siagalah 'tuk air mata Karna takkan ada yang sanggup menerka.                                                      ...

OST Hello Ghost : Cha Tae Hyun - With You (너와 함께)

AWALNYA saya nggak tertarik banget liat film yang satu ini. Seinget saya sih, film ini saya dapetin dari pacar saya #Ihiiiiiiir ❀∇❀#. Suatu hari, pas lagi asyik-asyik memilah-milah koleksi film di laptop bersama dia, spontan aja dia bilang kalo Hello Ghost , yang saat itu saya mau cek isi filmnya kayak apa, bilang kalo ceritanya bagus banget. Saya hanya buka sekilas dan tertangkap kesan garing pada film ini. Kesan pertama yang buruk, bukan? Don't Judge Movie from Its Scenes ^^ Pas pulang, saya coba cek lagi film Korea yang satu ini. Namanya ngecek kan nggak mungkin full watching dari awal sampe belakang. Saya cepet-cepetin aja sekedar tahu kualitas gambar, suara, alur cerita secara singkat, dan... wait a second! Ending theme -nya kok gini ya? Dan, saya pun mulai jatuh cinta ... *** Seperti biasa. Begitu ada lagu yang saya suka, buru-buru deh ngejar di internet. Dan nggak tanggung-tanggung. Full Complete Album . Tapi, di sinilah ujian dimulai. Belasan website saya...